Palembapang Helat Konsolidasi Untuk Pelayanan Lebih Optimal Jelang Hari Raya 1444 Hijriyah

Rabu, 19 April 2023

Palembapang Helat Konsolidasi Untuk Pelayanan Lebih Optimal Jelang Hari Raya 1444 Hijriyah

Rabu, 19 April 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Pemerintahan Desa (Pemdes) Palembapang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), helat rapat konsolidasi seluruh jajaran aparatur Desa dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah tahun 2023 yang digelar di Balai Desa setempat.


Desa yang di Kepalai oleh Hendryadi, SE, MM, terus berinovasi dan bersinergi dengan seluruh jajaran, dari tingkat Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW), Kepala Dusun (Kadus), Kepala Urusan (Kaur), hingga Kepala Seksi (Kasi), serta turut hadir Ketua BPD Arifa'i  M. Pd, untuk menuju Desa Palembapang yang optimal dan lebih baik.

Kepala Desa Palembapang Hendryadi, SE, MM, juga terus menghimbau dan mengajak seluruh aparatur Desa beserta jajarannya untuk selalu mengupdate data warganya, sehingga data yang di terima oleh Desa semakin valid.


"Saya mengajak dan terus menghimbau kepada seluruh aparatur Desa untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, dimulai dari  tertibnya data administrasi Desa, guna untuk mempermudah segala pendataan," ungkap Kades Palembapang, pada Rabu (19/4/2023).


Hendryadi, SE, MM juga menjelaskan program SIstem keAmanan warGA Dari Aparatur- Linmas di bulan pUasa (Siaga Dalu), situasi yang aman dan nyaman bukan hanya tugas dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas saja, namun tanggung jawab kita bersama dalam menciptakan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif.

"Ayo kita lebih guyub lagi dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat, untuk menyikapi situasi dan keadaan saat ini." Pungkas Kades Palembapang.


Dan dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa juga membahas persiapan acara Niuh Syawal yang memang secara rutin tiap tahun diadakan di Hari Raya, serta mengucapkan Minal Aidzin Walfaidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin.

(Red)





TerPopuler