Dinsos Lampura Bantu Warga Terdampar di Halaman RS

Minggu, 02 April 2023

Dinsos Lampura Bantu Warga Terdampar di Halaman RS

Minggu, 02 April 2023,


LAMPURA, BONGKARSELATAN.COM -

Pasangan Suami Istri (Pasturi) yang sempat terlantar beberapa waktu lalu di Rumah Sakit (RS) Handayani karena kurang biaya, kini mendapatkan bantuan dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lampung Utara.


Nasib (50) bersama istrinya, Suminah (33th) dan dua orang anaknya yang terpaksa tidur di area parkiran RS Handayani Kotabumi karena tidak memiliki biaya akhirnya mendapatkan bantuan, setelah dibawa oleh Dewi untuk menumpang di rumahnya sembari menunggu anak ke lima mereka di perbolehkan pulang oleh pihak Rumah Sakit Handayani Kotabumi.


Sebelumnya, istri Nasib, Suminah melahirkan anak ke lima mereka di RS Handayani Kotabumi secara caesar seberat 1.6 Kilogram. Karena memiliki berat yang tidak ideal anak ke lima dari pasutri Nasib dan Suminah terpaksa harus dirawat lebih lama.


Mendengar ada pasien yang terlantar karena kurang biaya untuk bertahan hidup di RS Handayani Kotabumi, Dinas Sosial Kabupaten Lampung Utara bergegas membantu.

Kabid Dinas Sosial Kabupaten Lampung Utara, Firman mengatakan pihak Dinsos respon cepat, setelah mengetahui ada warga Sinar Banten, Kecamatan Sungkai Utara, Kabupaten Lampung Utara yang terlantar di RS Handayani Kotabumi.


“Kami jajaran dari dinsos langsung bergerak untuk memberikan bantuan kepada keluarga bapak Nasib berupa sembako, susu bayi, pakaian bayi, peralatan mandi bayi, sarung dan makanan ringan,” ungkap Firman pada Minggu (2/4/2023).


Firman berharap bantuan yang diberikan oleh pihak dinsos dapat meringankan beban keluarga pak Nasib serta dapat bermanfaat.


“Saya juga berharap keluarga pak Nasib selalu diberikan kemudahan rezeki serta sehat selalu,” ucapnya.


Sementara Nasib dan istri menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara khususnya Dinas Sosial atas bantuan yang telah diberikan untuk keluarganya.


“Terimakasih juga saya ucapkan kepada ibu Dewi beserta keluarga atas budi baiknya telah sudi membantu kami serta memberikan kami tempat tinggal sementara sembari menunggu anak kami diperbolehkan pulang, semoga Allah SWT membalas kebaikan ibu Dewi.” Pungkas Nasib.

(Bbg/Red)

TerPopuler