Debus Cilik Sambut Musrenbangdes Sukajaya dalam Susun RKPDes 2024

Senin, 30 Oktober 2023

Debus Cilik Sambut Musrenbangdes Sukajaya dalam Susun RKPDes 2024

Senin, 30 Oktober 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Pemerintah Desa (Pemdes) Sukajaya, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menghelat acara Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbabgdes) dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) yang merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) selama 1 (satu) tahun kedepan.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Penengahan, Kepala Desa Sukajaya Ihsan, S.PdI, Babinsa Sertu A. Halim, Bhabinkamtibmas Briptu Jaya S, Forkopimcam Penengahan, Ketua LSM GMBI Riduansyah, BPD, LPM, tokoh pemuda, tokoh masyarakat setempat, yang digelar di Balai Desa Sukajaya, pada Senin (30/10/2023).

Kedatangan Camat serta Forkopimcam Penengahan disambut dengan penampilan seni bela diri dari perguruan Pencak Silat Maung Pande dan Debus Cilik yang ditampilkan oleh Muhammad Rifki Ramadhan yang baru beusia 3 (Tiga) Tahun.


Kepala Desa Sukajaya Ihsan, S.PdI, dalam sambutannya mengatakan, "Memohon maaf apabila ada kekurangan, hal apapun, dan kami siap menampung aspirasi masyarakat, dan semoga acara ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Sukajaya," ungkapnya.

Ihsan, S.PdI juga berharap dengan adanya perguruan Pencak Silat Maung Pande dan Debus Cilik di Desanya akan mendapat support dari Forkopimcam serta Pemerintah Kabupaten Lamsel.


"Saya memohon dukungan dari Forkopimcam untuk seni budaya yang ada di Desa Sukajaya, baik sarana dan prasarananya," harap Ihsan, S.PdI.

Disisi lain, Camat Penengahan Jaelani S, STP, MH, mengaprsiasi karena walaupun di masa transisi untuk membangun Desa Sukajaya lebih baik.


"Pemerintahan Desa dengan analogi seperti kereta api yang harus mengikuti rel nya. Program pemerintah untuk pembangunan melalui Dana Desa artinya terkait penyusunan RKPDes tahun 2024 dalam musyawarah acara pembangunan desa harus sesuai dengan rencana pembangunan Bapak Bupati Lampung Selatan, dalam jaln ini Bapak Haji Nanang Ermanto," terangnya.

Lanjut Camat, "pemulihan ekonomi nasional, dan Desa Pintar atau Smart Village berupa pelayanan dengan file digital, yang digadang- gadang oleh Pemerintah Pusat dari tahun 2018, dan hasilnya baru 4 Desa Dari 22 se-Kecamatan Penengahan," papar Camat Penengahan.


Dirinya mengimbuhkan," bidang Pemerintahan, 3 kali Monev (Monitoring dan Evaluasi/Red), stunting menjadi skala prioritas untuk menghindari dan mencegah stunting hingga Penengahan bisa zero stunting. Dan saya berharap semuanya bisa terealisasi di Desa Sukajaya." Pungkas Jaelani S, STP, MH,.

(Red)






TerPopuler