Masjid BSI Diresmikan Erick Thohir, Dukung Penuh Perekonomian di Lampung

Sabtu, 18 Maret 2023

Masjid BSI Diresmikan Erick Thohir, Dukung Penuh Perekonomian di Lampung

Sabtu, 18 Maret 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Masjid Bank Syariah Indonesia (BSI) telah diresmikan oleh Mentri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Republik Indonesia, yang berlokasi disamping Menara Siger Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), pada Sabtu (18/3/2023).


Peresmian Masjid BSI Bakauheni tersebut dihadiri oleh Mentri BUMN RI, Erick Thohir, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim, Direktur Utama PT. ASDP Ferry Persero Ira Puspita Dewi, Direktur Utama BSI Hery Gunardi, Polres Lampung Selatan AKBP Edwin, Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin, DPRD Lamsel Sadide, Camat Bakauheni Furqonudin, Kepala KSKP Bakauheni AKP Ridho Rafika, Kepala Desa Bakauheni Sukirno, Tokoh agama, serta Tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PT. ASDP Ferry Persero Ira Puspita Dewi menyampaikan, "pak Menteri hari ini kami sangat bersyukur, pak menteri ini baru datang mengurus hal lain dari Negara Rwanda yang dicintai Indonesia juga yaitu sepak bola, baru datang tadi malam tapi menyempatkan diri ke Lampung, terima kasih secara pribadi maupun ASDP ini sebuah hal yang sangat mengharukan," jelasnya.


"ASDP tahun ini pak Menteri berumur 50 tahun punya tanah seindah ini sudah 50 tahun, tetapi baru Ketika pak Menteri berkenan hadir kesini pada tanggal 25 Juli tahun 2020, saat itu pak Menteri meresmikan penggunaan Ferizi atau tiket online atau digitalisasi ticketing hadir kesini, mata beliau yang tentu saja pengusaha yang sudah sangat matang langsung melihat Ini potensinya luar biasa dan harus jadi Daerah Wisata baru kata beliau. Terus bergulir setelah pak Menteri tiba di sini langsung bergerak kurang dari 1 tahun kemudian daerah ini dijadikan masuk sebagai Project strategis Nasional oleh Kemenko ekonomi, kemudian kita ground breaking di tahun 2021 bulan Oktober jadi justru pak menteri tidak ada berhentinya bahkan ketika masa pandemi betul pak itu kan 2020 dan 2021 dan ini akan menjadi tahap pertama kawasan Bakauheni Harbour City dimana ini akan menjadi komunity dan center untuk masyarakat Lampung khususnya," papar Ira Puspita Dewi.

Ia menambahkan, "bersyukur bahwa tanah yang tadinya nganggur lama menjadi bermanfaat jadi Masjid BSI. Kami percaya untuk membangun sesuatu perlu doa besar doa bersama perlu perlu memanfaatkan spiritualitas selain hitungan manajemen dan ekonomi tentu saja  membangun masjid ini Kami merasadengan senang, itu adalah ungkapan mohon restu kepada sang pencipta kita Insya Allah membangun pusat ekonomi yang kedua terbesar setelah pelabuhan ASDP menjadi Bakauheni Harbour City," tambah Direktur Utama PT. ASDP Ferry Persero.


Dalam acara yang sama, Direktur Utama BSI Hery Gunardi menyampaikan "yang pertama saya ucapkan Selamat HUT yang ke 59 Provinsi Lampung, Lampung bersinergi Lampung berprestasi, Peran aktif untuk menyediakan fasilitas ibadah yang layak kepada para wisatawan dan juga warga di sekitar Bakauheni terlebih Lampung khususnya Bakauheni merupakan entry untuk wisatawan dari daerah lain Jakarta ataupun ya datang dari Pulau Jawa yang ingin melintas menuju ke Sumatera bagian Selatan dan Tengah," papar Hery Gunardi.

"Selain di Bakaheni ini, BSI baru berdiri 2 tahun kita sudah membangun beberapa masjid Iconic di berbagai wilayah Indonesia pertama adalah BSI yang masjid BSI yang di tol cipali Pak KM 166, kemudian masjid besi di Tol Cipularang Km 88 arah Purwakarta, masjid BSI di Merapi Sleman Yogyakarta, kemudian yang terakhir kita juga membangun masjid di penanjakan Bromo, Jawa Timur," terang Direktur Utama BSI.


"Izinkan saya menyampaikan laporan pembangunan masjid ini, masjid berlokasi di kawasan Bakauheni, Alhamdulillah bisa berdiri di atas tanah seluas kurang lebih 3600 meter persegi, Terima kasih Ibu Ira ASDP yang sudah memberikan izin untuk kita bisa membangun masjid disini, luas bangunan Kurang lebih sekitar 2955 meter persegi, selain bangunan utama kita juga memiliki menara setinggi kurang lebih 29 meter persegi terdiri dari 6 Tower," paparnya lagi saat menyampaikan sambutan.


"Masjid BSI Bakauheni merupakan bangunan yang Iconic dengan konsep desain yang diambil dari kearifan lokal budaya Lampung tentunya bangunan utama masjid yang berbentuk kotak diadopsi dari tepak atau kotak dari Pengunten bangunan 6 menara yang memiliki bangunan utama refleksikan bentuk tanggai ya ini aksesoris jari pada eee penari ya jari-jari yang runcing Pada hari ketiga bangunkan kedua bangunan diikat dengan konsep 360 derajat," tukas Hery Gunardi.


Setali tiga uang, Mentri BUMN RI Erick Thohir, memaparkan dalam sambutannya, "bahwa tempat ini, tempat baik untuk bisa kita berkontribusi. Tetapi tidak justru meninggalkan jejak dan membangun justru di titik-titik itu adalah merupakan pusat pertumbuhan yang sangat potensi karena jumlah lalu lalangnya saja sudah banyak, tidak banyak perusahaan yang ada di BUMN ataupun perusahaan private sektor ataupun Pemerintah Daerah yang punya captic market di mana sejumlah orang bisa hilir mudik dengan fasilitas yang ada," paparnya.

"Dan saya juga ucapkan terima kasih kepada Pak Heri, kita ingin memulai sesuatu yang baik diawali dengan membangun tempat ibadah karena itu melangkah yang utama dengan iman dan doa biasanya jalannya dimudahkan," ungkap Mentri BUMN RI.


"Lampung punya potensi yang luar biasa, tentu saya juga terima kasih hadir hari ini pak Darmawan, yang juga percaya bahwa wilayah ini perlu tempat wisata makanya Pak Dharmawan mendorong pembangun karakter walaupun sebagai Banker itulah salah satu fungsi Bankers ketika membangun sebuah kawasan dengan segala tentu keekonomiannya dan mudah-mudahan ini bisa terus berlanjut sehingga Krakatao Park salah satu tempat tujuan untuk wisata Nasional. Kita juga akan membangun hutan menyala seperti di Bandung bisalah tahun depan kita sambungkanlah, Insya Allah," imbuh Erick Thohir.

"Bakauheni tidak lain ingin membuktikan bahwa bila pemerintah pusat dan daerah bisa bekerja sama dengan baik dan bisa mencari solusi yang baik apalagi kami di BUMN penting sekali kita mendorong ekonomi nasional. Berkompetisi dengan perusahaan-perusahaan global yang memang faktanya hari ini persaingan dunia satu negara dan lainnya adalah peperangan ekonomi, nah di situlah Kenapa kita sebagai benteng ekonomi nasional harus terus meningkatkan kapabilitas profesionalisme dan transparan dan perbaikan ekosistem sehingga apa kita inginkan sebagai negar bisa bersaing, bukan malah kita jadi penonton, ketika persaingan ekonomi adalah persaingan masa depan sebuah bangsa," tambah Mentri BUMN RI.


"Saya memohon dukungan dari Pemerintah Daerah Pemerintah Pusat, tokoh-tokoh agama tokoh-tokoh daerah dan pastinya BUMN untuk terus memastikan percepatan-percepatan untuk supaya daerah ini benar-benar menjadi nyata, sebuah daerah yang bisa mendukung perekonomian secara menyeluruh di Indonesia, tapi juga perekonomian yang ada tentunya khususnya di provinsi Lampung." Pungkas Mentri BUMN RI Erick Thohir.

(Red)


TerPopuler