BI Provinsi Lampung Gelar GNPIP, Arinal Djunaidi; Bawang Salah Satu Komoditi Terjadi Inflasi

Senin, 21 Agustus 2023

BI Provinsi Lampung Gelar GNPIP, Arinal Djunaidi; Bawang Salah Satu Komoditi Terjadi Inflasi

Senin, 21 Agustus 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Dalam Rangka menindaklanjuti arahan Presiden Republik Indonesia Jokowi Widodo pada Rakornas Pengendalian inflasi 2022, serta bertujuan untuk mengoptimalkan langkah-langkah pengendalian inflasi dan sisi suplai serta mendorong daya beli dan mempercepat Pemulihan Ekonomi Nasional, Bank Indonesia (BI) melalui Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung melakukan upaya dan dukungan pada program Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) di daerah Sumatera.

Bank Indonesia (BI) berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Lampung dan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melaksanakan seremoni panen Bawang Merah di Dusun Kayu Lana Jl. Lintas Timur Sumatera KM.8 Desa Ruguk, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), pada Senin (21/8/2023).

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Lampung Ir. H. Arinal Djunaidi, Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Lampung Budiyono, Deputi Bupati Lamsel, H. Nanang Ermanto yang diwakili oleh Staf Ahli Achmad Hery, Kapolres Lamsel AKBP Yusriandi Yusrin, S.I.K., M.Med. Kom, Komandan Kodim 0421/Ls Letkol Inf Fajar Akhirudin S.I.P.,M.Si, Kepala Dinas DPPHbun Bibit, Camat Ketapang Rendy Eko Supriyanto, S.STP, Kepala Desa Ruguk Syaiful, SE, tokoh agama, serta masyarakat petani setempat.


Turut hadir juga anggota DPR RI Komisi XI Ela Siti Nuryamah, S. Sos.I, anggota DPR RI Ketua KTNA Provinsi Lampung Ir. Hanan A. Rozak, Dir. Distribusi dan Cadangan Pangan, Badan Pangan Nasional Rachmi Widiriani, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Lampung, DPRD Kabupaten Lamsel Muslim, Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Kalianda Andri Juang, MBM BRI Kalianda Novian.

Dalam kesempatan seremonial tersebut Ketua Perwakilan Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Lampung Budiyono melaporkan dihadapan Gubernur Lampung Ir. H. Arinal Djunaidi, "program yang diselenggarakan hari ini adalah pengembangan studi tiru bibit bawang merah dari Brebes Jawa Tengah yang telah dikembangkan sebelumnya di Provinsi Lampung, yakni di Kota Metro dan Kabupaten Lampung Tengah. Dan bisa dikembangkan di kabupaten lain menyesuaikan dengan kondisi alam disini," ungkap Budiyono.


Lanjutnya, "program panen bawang merah hari ini di Desa Ruguk Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan adalah bibit dari Brebes Jawa Tengah yang bibitnya disupport dari Provinsi Lampung sebagai implementasi pengendalian Inflasi Daerah atau Program Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP). Dan Bank Indonesia pengembangan dua hektar meliputi bibit sebanyak 2 ton dan sarana produksi sesuai yang kita rencanakan," imbuhnya.

Budiyono juga berharap, "mudah-mudahan apa yang kita laksanakan hari ini, betul-betul bisa membantu agar petaninya lebih baik produksinya. Lalu suplai bawang merah bisa terpenuhi, sehingga bisa mengendalikan inflasi di daerah dalam hal ini, khususnya di Provinsi Lampung," Kepala BI Perwakilan Provinsi Lampung.

Terpisah, Gubernur Lampung Ir. H. Arinal Djunaidi mengungkapkan, "kita ingin menginisiasi bahwa semua komoditi yang berkaitan dengan kebutuhan pangan itu ada di Lampung, dan Lampung Selatan ini adalah wilayah di sektor pertanian yang sangat komunitas masyarakatnya adalah Petani. Dan Presiden pun meminta supaya kita mempunyai perhatian terhadap pengembangan bawang, jadi bawang merupakan salah satu prioritas, karena bawang merupakan salah satu komoditi penyebab adanya inflasi." tukas singkatnya kepada awak media yang hadir.

(Red)


TerPopuler