Tugu Pancasila Jadi Sarana Hiburan, Kadis Kominfo Anasrullah Hibur Masyarakat Kalianda

Sabtu, 08 Juni 2024

Tugu Pancasila Jadi Sarana Hiburan, Kadis Kominfo Anasrullah Hibur Masyarakat Kalianda

Sabtu, 08 Juni 2024,


Kalianda – Malam Minggu menjadi malam yang sangat dinantikan oleh warga Kabupaten Lampung Selatan khususnya masyarakat Kalianda dan sekitarnya.

Dimana, terdapat panggung hiburan yang menampilkan band-band dan penyanyi lokal yang siap menghibur para penonton yang datang. Para penonton pun juga ikut di berikan kesempatan untuk dapat menyanyikan lagu kesayangan mereka.

Malam Minggu kali ini, Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Lampung Selatan menjadi sponsor kemeriahan dan keseruan bersama masyarakat, Sabtu (8/6/2024).

Dimana dalam momen itu, Kepala Dinas Kominfo Lampung Selatan, Anasrullah turut menyumbangkan beberapa lagu yang membuat suasana semakin meriah.

Berlokasi di pinggir Jalan Trans Sumatera, Tugu Bundaran Pancasila menjadi salah satu tempat nongkrong pilihan untuk menghabiskan waktu bersama sahabat maupun keluarga.

Selain menyediakan hiburan berupa live musik di Tugu Bundaran Pancasila ini juga menjadi salah satu pusat UMKM yang sangat berkembang, karena jumlah pengunjung yang sangat ramai di setiap kesempatan.

Tugu Pancasila juga merupakan salah satu inovasi wajah baru Kota Kalianda yang begitu menarik dalam upaya mengembangkan potensi daerah. (Nsy)

TerPopuler