Usai Jalan Sehat, Pemdes Tajimalela Gelar Bersih Bebas Sampah

Minggu, 13 Agustus 2023

Usai Jalan Sehat, Pemdes Tajimalela Gelar Bersih Bebas Sampah

Minggu, 13 Agustus 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -
Usai pelaksanaan jalan sehat dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-RI) ke-78, Pemerintah Desa (Pemdes) Tajimalela, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), langsung menggelar bersih-bersih di jalan lingkungan Balai Desa setempat, pada Minggu (13/8/2023).


Kekompakan Kepala Desa Tajimalela bersama aparaturnya tersebut mendapat apresiasi oleh warga Desanya Hj. Fatimah, yang memang terlihat sangat peduli dengan lingkungan sekitar.

"Terimakasih Pak Qomar (Kades/Red) sudah membersihkan sampah didepan rumah saya," ungkapnya kepada Jurnalis Bongkarselatan.com.


Diruang kerjanya, Kepala Desa Tajimalela Qomaruddin Akbar mengungkapkan, "kegiatan ini merupakan tanggung jawab bersama, jangan sampai selesai acara malah menimbulkan kekumuhan yang tak sedap dipandang di lingkungan akibat sampah," terangnya.

Dirinya juga bersyukur acara jalan sehat dalam rangka memeriahkan HUT-RI ke-78 Desa Tajimalela di ikuti antusias masyarakat yang luar biasa dan bisa berjalan dengan lancar dan sukses.


"Sesuai dengan tagline-nya Terus Melaju untuk Indonesia Maju Namun kami tambah tagline-nya menjadi Terus Melaju untuk Indonesia Maju bersama Tajimalela Maju." Pungkas Qomaruddin Akbar.
(Red)

TerPopuler