Sosialisasi IPWK DPRD Lamsel, Bambang Irawan Ajak Masyarakat Amalkan Pancasila

Kamis, 23 Maret 2023

Sosialisasi IPWK DPRD Lamsel, Bambang Irawan Ajak Masyarakat Amalkan Pancasila

Kamis, 23 Maret 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan fraksi partai Gerindra helat kegiatan sosialisasi pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) di Desa Kedaung, Kecamatan Sragi, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Kamis (23/3/2023).


Sosialisasi IPWK tersebut dihadiri langsung oleh Anggota DPRD Lamsel Bambang Irawan terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) III yang meliputi Kecamatan Penengahan, Bakauheni, Ketapang, dan Sragi, priode 2019-2024.


Anggota DPRD Lamsel, Bambang Irawan menjelaskan bahwa sosialisasi IPWK memang penting untuk masyarakat karena Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Sosialisasi ini sebagai bentuk antisipasi kendornya pemahamam terhadap Pancasila dan menurunnya pemahaman wawasan, menjadi keprihatinan bersama dan melihat hal tersebut, kami Anggota DPRD menggelar Pembinaan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan yang secara marathon di Dapil masing-masing," ungkap Politisi partai Gerindra Dapil III.


Politisi partai Gerindra Bambang Irawan fraksi partai Gerindra, memaparkan, sebagai generasi muda diharuskan memahami sejak dini pemahaman tentang IPWK, karena dikhawatirkan kedepannya para penerus bangsa tidak mengerti dasar negara Indonesia.


"Ada 4 Pilar yang menjadi dasar negara dan wajib diketahui oleh para generasi muda serta seluruh warga Indonesia. Diantaranya Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika," papar Bambang Irawan, Anggota DPRD Lamsel.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya mengajak masyarakat agar bisa menjaga persatuan dan kesatuan Bangsa dengan mengamalkan butir butir dalam Pancasila yang bisa diterapkan dan mempraktekkan dari lima sila dalam kehidupan sehari hari.


"Dimana tujuan diselenggarakannya sosialisasi IPWK itu sendiri agar moral masyarakat yang sudah tergerus karena kemajuan zaman modern, bisa mengerti dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari butir butir dari Pancasila itu sendiri." Pungkas Bambang Irawan.


Dalam Kegiatan tersebut juga Bambang Irawan memberikan door prize dan hadiah tidak hanya kepada peserta, namun juga menyapa anak-anak yang hafal Pancasila tanpa teks.
(Red)

TerPopuler