Rehab Jaringan Irigasi Desa Gandri Terealisasi, Warga Harapkan Hasil Panen Meningkat

Rabu, 27 Juli 2022

Rehab Jaringan Irigasi Desa Gandri Terealisasi, Warga Harapkan Hasil Panen Meningkat

Rabu, 27 Juli 2022,

 




LAMSEL (PENENGAHAN), BONGKARSELATAN.COM- Pembangunan Rehabilitasi Jaringan Irigasi D.I Way Keroncong yang berada di dusun 01, Desa Gandri, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel),  mendapat apresiasi dari warga setempat, khususnya para petani.



Diketahui, pembangunan Irigasi D.I Way Keroncong tersebut, bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Lamsel tahun anggaran 2022, yang dikerjakan oleh CV. Kafina Utama sebagai pelaksana dan CV. Wira Teknik Consultan sebagai konsultan pengawas.



Masyarakat Desa Gandri mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lamsel, H. Nanang Ermanto atas realisasi pembangunan saluran irigasi tersebut melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang(PUPR) Lamsel.



Ungkapan terimakasih ini, dilontarkan oleh masyarakat (petani) Desa setempat, karena telah terealisasinya pembangunan Irigasi D.I Way Keroncong, yang berada di wilayah lingkungan persawahan warga, Desa Gandri, yang dilaksanakan oleh Dinas PUPR bekerja sama dengan pihak rekanan CV. Kafina Utama.



Tomo, salah satu warga  saat berada dilokasi pembangunan mengungkapkan, kepada Media Bongkarselatan com, dirinya merasa sangat senang dan bangga, atas sudah terealisasinya  bangunan irigasi yang berbeda dilingkungan persawahan tersebut.



"Saya mewakili masyarakat yang ada dilingkungan sekitar, mengucapkan, terimakasih kepada Bapak Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, karena telah merealisasikan pembangunan irigasi di Desa kami, Desa Gandri, "Ucapnya kepada media dengan ramah.



"Alhamdulillah bang, akhirnya irigasi yang ada dipersawahan sekitar, kini  sudah di perbaiki, dibaguskan, oleh Pemerintah Kabupaten, karena memang sebelumnya  irigasi, saluran air persawahan tersebut, sudah lama rusak, dan air yang akan di alirkan untuk kesawah itu kadang gak maksimal, sehingga sawah sering kekurangan air,  tapi kini Alhamdulillah air yang mengalir sudah maksimal, dan lancar,"terusnya.



Para petani juga berharap, adanya realisasi pembangunan saluran irigasi ini dapat menjadi penopang peningkatan hasil pertanian di wilah sekitar. Utamanya, dapat menunjang hasil panen yang sesuai dengan harapan masyarakat.



"Mudah mudahan setelah terealisasinya bangunan irigasi ini, warga (petani) disini bisa mendapatkan hasil panen yang lebih baik lagi dari yang sebelumnya, "Sambungnya.



Ia  juga berharap kepada Warga (petani) untuk sama-sama menjaga dan merawatnya, bangun irigasi tersebut, karena ini adalah salah satu penunjang, bagi para petani untuk bisa mengalirkan air ke kepersawahan, sehingga bisa mendapatkan air sesuai yang diharapkan.



"Semoga  setelah terealisasinya irigasi tersebut, Warga (petani) disekitar, kedepannya bisa mendapatkan hasil panen yang berlimpah, "Pungkasnya. (Ish)

TerPopuler