LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -
Memperingati hari raya Idul Adha 1444 Hijriyah, PT. Bank Syariah Indonesia, Tbk (BSI) area Lampung dan PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Bakauheni beserta BSI Maslahat, mengorbankan hewan ternak berupa 5 ekor sapi dan 2 ekor kambing.
Dengan mengusung tema 'Berbagi Qurban', kegiatan tersebut bertujuan untuk melaksanakan salah satu syiar islam yakni penyembelihan dan penyaluran daging kurban, dimana kegiatan berlangsung di area Masjid BSI Bakauheni, pada Sabtu (1/7/2023).
Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) BSI Bakauheni sekaligus Area Manager BSI Lampung Dede Irawan Hamzah, menyatakan pengadaan hewan qurban bersumber dari pengumpulan sedekah seluruh karyawan dari 19 kantor cabang BSI yang ada di provinsi Lampung, serta ASDP juga melakukan hal serupa yang disalurkan melalui rekening Masjid BSI Bakauheni.
"Alhamdulillah, tahun ini kami kurban 5 ekor sapi dan 1 ekor kambing, 2 ekor sapi diantaranya dari BSI area Lampung dan 1 ekor sapi dari BSI Maslahat, serta 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing dari ASDP Cabang Bakauheni," ucapnya.
Masih dalam rangkaian kegiatan, Dede Irawan Hamzah juga menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan kupon daging untuk dibagikan secara merata kepada seluruh masyarakat sekitar, juga kepada lingkungan pondok pesantren, anak yatim dan para tenaga alih daya, seperti petugas keamanan dan kebersihan, baik dari pihak BSI maupun ASDP yang berada di kawasan Bakauheni Harbour City.
"Ini merupakan kegiatan perdana sejak masjid BSI beroperasional dan diresmikan oleh menteri BUMN bapak Erick Tohir pada maret lalu, telah kita siapkan 1000 lembar kupon daging, alhamdulillah kita bisa berbagi kepada masyarakat sekitar di kecamatan Bakauheni," imbuhnya.
Dede sapaan akrab Area Manager BSI Lampung itu juga berharap, kedepan penyembelihan hewan qurban menjadi rutinitas tahunan dan dapat melibatkan seluruh elemen masyarakat lebih luas lagi.
"Mudah-mudahan amal ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT dan kami berharap Kegiatan Qurban di Masjid BSI dapat konsisten dilakukan setiap tahunnya dan melibatkan lebih banyak pihak lagi yang berqurban termasuk dari unsur masyarakat atau jamaah masjid BSI Bakauheni." Tutupnya.
(Red)