Bhabinkamtibmas Polsek Penengahan Hadir dalam Pleno Rekapitulasi DPHP DPS Tingkat Kelurahan/Desa Pemilu 2024

Senin, 08 Mei 2023

Bhabinkamtibmas Polsek Penengahan Hadir dalam Pleno Rekapitulasi DPHP DPS Tingkat Kelurahan/Desa Pemilu 2024

Senin, 08 Mei 2023,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Banjarmasin Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) helat rapat Pleno terbuka rekapitulasi Daftar Perubahan Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Daftar Pemilih Sementara (DPS) tingkat Kelurahan/Desa Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, pada Senin (8/5/2023).


Rapat Pleno rekapitulasi DPHP DPS tersebut digelar di kantor Sekretariat PPS Desa Banjarmasin, yang dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Kepolisian Sektor (Polsek) Penengahan Aipda Budi Nuryanto, Ketua PPS Ahmad Fauzi, Anggota Bustami, Megawati, Sekretariat PPS Nilawati, serta juga Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Basnuri.

Ketua PPS Banjarmasin Ahmad Fauzi dalam pemaparannya, menyampaikan Rekapitulasi DPHP dengan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) 6, pemilih aktif 1.656, pemilih Tidak Memenuhi Syarat (TMS) 7, dan pemilih potensial non KTPel berjumlah 29 orang mata pilih.


Ditempat yang sama, Bhabinkamtibmas Desa Banjarmasin, dari Kepolisian Sektor (Polsek) Penengahan Aipda Budi Nuryanto mewakili Kapolsek Penengahan Iptu Gobel mengungkapkan, kehadiran Bhabinkamtibmas dalam acara tersebut sebagai bentuk kepedulian Kepolisian dalam mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dalam Pemilu 2024.

"Kita berharap dengan hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah masyarakat sebagai bentuk kepedulian terhadap seluruh kegiatan masyarakat, mulai dari tahapan-tahapan menjelang Pemilu tahun 2024," ungkap Aipda Budi Nuryanto.


Dirinya juga berharap semua kegiatan mulai dari tahapan hingga berakhirnya Pemilu tahun 2024 akan berjalan dengan sukses, lancar dan kondusif.

(Red)



TerPopuler