Antusias Warga Negeri Pandan Hari Kedua Penyuluhan Kesehatan, Cegah Penyakit Diabetes dan Struk

Selasa, 14 Februari 2023

Antusias Warga Negeri Pandan Hari Kedua Penyuluhan Kesehatan, Cegah Penyakit Diabetes dan Struk

Selasa, 14 Februari 2023,

 


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -
Hari ke 2 penyuluhan pencegahan penyakit diabetes dan struk oleh PT. Ngasap Persada Mandiri (NPM) di Desa Negeri Pandan, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) di penuhi warga serta disambut antusias oleh masyarakat setempat, Selasa (14/2/2023).


Kegiatan tersebut dihelat di TPA samping kantor Balai Desa setempat yang dimulai pada Senin (13/2).


Dalam kegiatan tersebut, warga diberikan arahan bagaimana cara hidup sehat dan agar badan sehat selalu, sebelumnya di cek terlebih dahulu tekan darah nya dan dipasang alat terapi Tens 21, untuk otot dan saraf dan cek tensi diberikan secara gratis.


Manager PT.NPM menjelaskan, "ya mas, dihari kedua ini kita beragendakan atau tema kita 'aliran darah dan rahasia sehat orang Jepang'," jelas Ade Bagus.


Ditempat yang sama, praktisi kesehatan, Sahit memaparkan, "penyakit-penyakit yang ditimbulkan dari perubahan gaya hidup di zaman modern, dampak sampingnya untuk materi hari ini apa yang termasuk golongan penyakitnya degeneratif termasuk dalam struk, jantung, diabet, kolesterol, kanker, karena disebabkan perubahan gaya hidup di zaman modern yang mempengaruhi skala penderita diabet, struk semakin tambah banyak," paparnya kepada junarlis bongkarselatan.com.


Masyarakat sangat merasakan manfaatnya dengan penyuluhan yang diselenggarakan oleh PT. NPM, hal tersebut disampaikan oleh salah seorang warga Nur (40), "kami sangat merasakan manfaatnya dan merasa terbantu karena kami bisa tahu kadar gula kami, kolestrol serta asam urat dan kami berterimakasih kepada penyelenggara khusus nya PT. NPM." Tukasnya.
(Mia/Ira/Red)

TerPopuler