Laut Selat Sunda Normal, Penyeberangan Pelabuhan ASDP Bakauheni-Merak Ramai Lancar

Minggu, 25 Desember 2022

Laut Selat Sunda Normal, Penyeberangan Pelabuhan ASDP Bakauheni-Merak Ramai Lancar

Minggu, 25 Desember 2022,


LAMSEL, BONGKARSELATAN.COM -

Hari H perayaan Hari Natal, penyeberangan pelabuhan PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Bakauheni menuju Merak dalam keadaan ramai lancar.


Hal tersebut nampak di semua dermaga pelabuhan Bakauheni yang mengalami lonjakan penumpang namun tidak menimbulkan kemacetan, dalam arti kondisi padat, ramai dan lancar, Minggu (25/12/2022).


Dari data yang Humas ASDP cabang Bakauheni, hari H perayaan Natal 2022 memang mengalami kenaikan yang cukup signifikan dari beberapa hari sebelumnya,  baik itu pengguna jasa pejalan kaki, kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.


General Manager ASDP Cabang Utama Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan, Suharto mengungkapkan, "Dibanding tahun lalu jumlah penumpang dalam kendaraan naik mencapai 11,5 persen dan penumpang pejalan kaki naik mencapai 181,7 persen," ungkapnya.


Sementara, kapal yang beroperasi sebanyak 31 Kapal, hanya mengalami penambahan 1 kapal dari tahun lalu. Namun mengalami penurunan jumlah trip yakni sebanyak 8,1 persen.


"Jika tahun lalu sebanyak 111 trip, tahun ini hanya 102 trip," jelas Suharto dalam rillise data posko Nataru.


Suharto juga menjelaskan bahwa kendaraan Roda Dua (R2) yang menyeberang tahun lalu sebanyak 294 unit, tahun ini mengalami kenaikan sebanyak 96,6% atau 578 unit.


"Sedan sejenis naik 7,1 %. Pada 2021 sebanyak 3.020 unit, tahun ini menjadi 3.234 unit. Sedangkan kendaraan pickup turun 32,5%. Dari 655 unit pada tahun lalu, sekarang hanya 442 unit. Sedangkan untuk bus naik 17,6% dari 296 unit menjadi 348 unit, namun untuk kendaraan truk tahun ini mengalami penurunan sebanyak 5,6% dari 2.280 unit tahun ini hanya 2.197 unit." Pungkas General Manager ASDP Cabang Utama Bakauheni.

(Bst)

TerPopuler