Terus Melonjak Arus Mudik H-3 ASDP Pelabuhan Bakauheni Lampung

Jumat, 29 April 2022

Terus Melonjak Arus Mudik H-3 ASDP Pelabuhan Bakauheni Lampung

Jumat, 29 April 2022,


LAMSEL,(Bakauheni), Bongkarselatan.com -Menjelang Lebaran H-3 Idhul fitri 1443 Hijriyah penumpang terus melonjak di Pelabuhan ASDP Bakauheni keadaan ramai lancar, jum'at (29/04/2022).


Dari pantauan Media Bongkarselatan.com - mayoritas di dominasi kendaraan pribadi yang memenuhi arus lalu lintas Bakauheni, Tak sedikit pula penumpang pejalan kaki yang turun dari kapal yang bersandar di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan.


Berdasarkan Surat Edaran No 40 tahun 2022 tentang pengaturan operasional angkutan barang dan jasa pada masa arus mudik lebaran tahun 2022. Larangan itu berlaku mulai dari tanggal 28 April sampai dengan 1 Mei 2022 dan arus balik dari tanggal 7 Mei sampai 9 Mei 2022.


Syaifullahil Maslul Harahap, selaku Humas ASDP Pelabuhan Bakauheni  saat di temui Awak Media memaparkan data hasil 24 jam "Lonjakan Penumpang terus meningkat yang di dominasi oleh pemudik pengendara kendaraan baik roda 2 maupun roda 4" 

paparnya



"Dan untuk kendaraan operasional berdasarkan Surat Edaran No 40 tahun 2022, tentang pengaturan operasional angkutan barang dan jasa, pada masa arus mudik lebaran tahun ini, memang sudah kita berlakukan dari kemarin sampai dengan tanggal 1 Mei 2022," imbuhnya


"Serta untuk rekan rekan Media silahkan beraktifitas, meliput, dan merilis informasi yang ada di seputaran pelabuhan Bakauheni." Pungkasnya 


( Bustami )

TerPopuler